Learn From Rain


Belajarlah dari Hujan

Untuk menjadi besar diperlukan langkah-langkah kecil untuk mengawalinya. Teruslah bergerak dan berkarya jangan pernah berputus asa, ketika jatuh bangkitlah lagi karena itu yang akan membuatmu untuk tetap berdiri. Bukan masalah seberapa banyak kamu jatuh yang lebih penting adalah seberapa banyak kamu bisa bangkit ketika jatuh. Belajarlah dari kesalahan yang kamu buat, karena kesalahan akan menjadi pengalaman yang sangat berharga bagi dirimu. Pengalaman merupakan guru terbaik dalam hidup. Tetapkan tujuan hidupmu, buatlah langkah untuk mewujudkanya, lebih baik susah sekarang dari pada kelak, karena kalo sekarang kita susah kita masih muda masih bisa bangkit lagi, tetapi kalau masa tua kita dalan kesusahan kita tak mungkin bisa bagkit, yang bisa kita lakukan hanyalah menunggu belas kasihan orang lain.
Sahabat yang diberkati Tuhan, yakinlah bahwa selama kita berada pada aturan-Nya, Tuhan akan memberikan apa saja yang kita minta, ya apa saja. Tuhan punya rencana indah untuk kita, untuk hambanya yang senantiasa ingat padanya. Syukuri apapun kondisi yang sekarang Tuhan berikan kepadamu, jangan pernah menyesali apa yang ada pada dirimu. Kita tidak pernah tau kalau ada orang lain di luar sana yang ingin sekali menjadi diri kita, sosok yang sama seperti kita. Tugas kita hanya bersyukur, berusaha dan berdoa kawan, tak lebih ! Yang lain hanyalah bonus dari apa yang kita upayakan.
Siapa yang menanam dialah yang akan menuai, kalo bukan kita yang menuai, pastilah anak cucu kita atau orang- orang yang kita sayang.
Saya juga bukan orang yang mungkin lebih baik dari sahabat sekalian, tetapi apa yang ada pada diri saya untuk selalu bergerak maju yang membuat saya berbeda. Setiap orang punya potensi, tinggal bagaimana kita mau mengelolanya.
Yang harus di ingat teruslah bergerak, belajarlah sampai dirimu sudah tak bisa belajar lagi karena nafasmu telah tiada, belajar bukan hanya dengan buku, tetapi bukulah yang mengajarkan orang-orang besar di banyak belahan dunia. Pelajari apa yang belum kamu ketahui, tekuni minat yang ada pada dirimu, dan kamu akan temui apa yang kamu impikan.

                                          Palangkaraya, 9 Des 2018


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Friday Evening in June 2024

Karakteristik Cekungan Salawati

Formasi Tanjung (Tet), Formasi Puruk Cahu (Tomc), Formasi Pamaluan (Tomp), dan Formasi Gunung Api Malasan (Tomv)